Pelayanan Ruang Multimedia

Persyaratan Pelayanan Ruang Multimedia

  1. Pemustaka berasal dari Sivitas Akademika Politeknik Negeri Bandung;
  2. Pemustaka wajib membawa KTM atau Kartu Aanggota Perpustakaan atas namanya sendiri.

Prosedur Pelayanan Ruang Multimedia

  1. Pemohon memilih judul koleksi melalui OPAC;
  2. Pemohon menyerahkan KTM atau Kartu Anggota Perpustakaan kepada petugas;
  3. Pemohon mengisi buku catatan peminjaman koleksi multimedia;
  4. Petugas mengambil DVD dari rak koleksi;
  5. Pemohon menerima DVD dan kunci ruangan multimedia;
  6. Pemohon dapat menggunakan Ruang Multimedia;
  7. Pemohon menyerahkan kembali DVD dan kunci ruangan kepada petugas;
  8. Pemohon menerima kembali KTM atau Kartu Keanggotaan;
  9. Petugas menyimpan kembali DVD ke rak koleksi.

Fasilitas Ruang Multimedia

  1. 1 unit televisi 40″;
  2. 1 unit DVD player;
  3. 1 set sound system.

Tata Tertib Penggunaan Ruang Multimedia

  1. Tidak boleh membawa makanan, minuman dan rokok ke ruang multimedia.